Sabtu, 18 Juni 2011

Ramalan Kiamat Meleset, Pengikut Rapture Bingung

       New York: Massa pengikut pemuka evangelis yang menyatakan hari Sabtu (21/5) silam adalah Hari Kiamat kebingungan setelah prediksi tokoh mereka meleset. Sebagian pengikut Harold Camping menyatakan terheran-heran atau mengatakan kekeliruan ramalan itu ujian terhadap keimananan mereka. Sementara itu, Camping sendiri tidak terlihat sejak batas waktu ramalannya tak terbukti.

         Camping, 89 tahun, sebelumnya meramalkan Yesus Kristus akan kembali ke bumi hari Sabtu. Orang-orang yang benar-benar beriman kemudian akan diangkat ke surga, kata dia ketika mengumumkan prediksinya. Dia juga menyebarkan prediksinya melalui jaringan media penyiaran dan juga papan iklan dalam kampanye yang kemudian menyebar ke banyak negara.

       Menurut Camping, naskah Injil mengindikasikan gempa bumi dahsyat hari Sabtu, yang dia katakan akan mulai pada pukul 18.00 di berbagai zona waktu di seluruh dunia, akan menandai awal kehancuran dunia dan sebelum tanggal 21 Oktober semua orang yang tidak percaya akan mati.

       Robert Fitzpatrick, seorang pensiunan dinas transportasi di New York, AS, mengatakan dia telah menguras lebih dari $ 140 ribu (sekitar Rp 1 miliar) dari tabungannya menjelang 21 Mei untuk mempublikasikan prediksi Harold Camping. "Saya tidak bisa katakan kepada anda perasaan saya sekarang ini. Jelas, saya belum benar-benar memahami mengapa kita masih di sini," ujarnya.

       Sebagian pengikut lain Harold Camping mengatakan mereka menyimpan keraguan terhadap prediksi tersebut. "Saya agak skeptis, tapi saya mencoba untuk menyisihkan skeptisme, sebab saya beriman kepada Tuhan," kata Keith Bauer, yang menempuh perjalanan 4.830 km dari Maryland ke California untuk menyongsong Rapture (hari orang beriman diangkat ke surga).

       Beberapa pengikut lain menyatakan penundaan adalah ujian lain dari Tuhan untuk menguji keteguhan iman mereka. Namun, banyak kelompok warga Kristen menepis pandangan Camping. Sebagian bahkan menggambarkan dia sebagai nabi palsu.

Selasa, 14 Juni 2011

Bahaya Radiasi Handphone


          Dewasa ini perkembangan dan kemajuan teknologi sungguh terlihat sangat mengakar dalam menunjang aktivitas kita sehari-harinya. Salah satunya adalah kemajuan teknologi komunikasi dalam mengirim dan menerima informasi. Kebutuhan untuk menggunakan kemajuan teknologi komunikasi mungkin sudah menjadi suatu kebutuhan pokok bagi kita yang hidup di style-era modern seperti sekarang ini.

           Namun apakah kita mengetahui jika kita tidak menggunakan fasilitas teknologi komunikasi dengan benar, maka dapat mengakibatkan hal-hal yang tidak diinginkan dan membahayakan, terutama dari segi kesehatan. Seperti contoh dengan adanya fasilitas informasi dengan menggunakan media internet, maka jika disalahgunakan dapat menyebabkan effek negatif atau hal buruk baik secara individual maupun sosial.

          Salah satu teknologi yang patut kita cermati adalah dalam menggunakan manfaat handphone atau ponsel sebagai salah satu saranan telekomunikasi yang paling ng-trend saat ini. Sebuah kenyataan jika kita mendapatkan informasi bahwa penggunakan handphone sebagai alat komunikasi telah berkembang sangat pesat di Indonesia. Salah satu hal yang mendukung adalah dengan adanya tarif harga pulsa yang kian murah dari periode sebelumnya. Sebagai informasi tambahan nih selain kebijakan pemerintah, salah satu faktor yang menyebabkan harga pulsa turun derastis terutama jika dibandingkan era -90 an adalah adanya perang tarif atau persaingan harga antar operator itu sendiri.

         Harga tarif pulsa yang murah memang pada dasarnya sangat menguntungkan bagi konsumen seperti kita ini, namun ada juga dampak jeleknya loeh! Tahu tidak kalau kita menggunkan handphone untuk telepon terlalu lama maka bahaya radiasi yang ditimbulkan dapat membahayakan kesehatan kita loeh! Walaupun belum ada penelitian yang final tentang bahaya radiasi handphone jika digunakan berlebihan akan berdampak buruk bagi kesehatan (selain dampak kantong kering he4!), tapi setidaknya lebih baik kita menggunakan handphone sebagai salah satu alat komunikasi, dengan benar agar terhindar dari bahaya radiasi handphone yang kita gunakan. Berikut ini beberapa tips sederhana yang sangat membantu agar kita dapat mengurangi dampak bahaya radiasi hanphone bagi tubuh kita:
      1.    Jika memungkinkan sebaiknya menggunakan peralatan tambahan seperti misalnya headset ketika berbicara di telepon. Karena walaupun dengan menggunakan headset tidak 100 persen menghilangkan radiasi, tapi setidaknya mengurangi radiasi itu sendiri! Atau jika memungkinkan sebaiknya menggunakan fasilitas loudspeaker. Kemudian jika kita memilih untuk menggunakan headset maka usahkan agar device (ponsel) jauh dari tubuh kita.
       2.      Jika tidak memungkinkan menggunakan fasilitas loudspeaker atau tool bantuan seperti headset, maka sebaiknya mengurangi bicara di telepon dan sebaliknya lebih banyak mendengar. Sebagai informasi tambahan nih, handphone yang kita gunakan tersebut umumnya akan memancarkan radiasi ketika kita menggunakan untuk SMS atau ketika kita bicara, tapi tidak akan memancarkan radiasi jika kita cukup mendengarkan lawan kita bicara saja sewaktu digunakan untuk telepon!
        3.        Sebisa mungkin jika masih bisa SMS, sebaiknya jangan ttelpon. Karena selain untuk ngirit pulsa, energi yang dibutuhkan untuk SMS lebih kecil jika kita gunakan untuk telepon. Hmm… semakin besar energi yang digunakan maka semakin besar pula radiasi yang akan terpancar begitu juga sebaliknya! Jadi ngerti kan maksudnya?
         4.        Terkadang kita pergi ke daerah yang miskin sinyal, dan biasanya jika hp kita gunakan untuk menelpon maka sinyalnya akan lemah (putus-nyambung). Logikanya begini, jika sinyal lemah maka handphone akan semakin kuat memancarkan radiasi untuk mencari sinyal lemah tersebut, selain itu keadaan seperti ini juga akan menyebabkan baterai cepat kosong. Nah, oleh karena itu sebaiknya hindari penggunaan handphone jika sinyalnya lemah.
          5.       Terkadang karena alasan sayang dan ingin ponsel yang kita miliki tetep awet, maka kita sering menggunakan cashing tambahan atau pelindung tambahan. Jika kita menggunakan pelindung tambahan dan kita gunakan untuk telepon maka sinyal akan terperangkap dan handphine akan memancarkan radiasi yang lebih kuat untuk menemukan sinyal yang stabil. Nah oleh karena itu sebaiknya tidak usah memakaikan pelindung tambahan untuk Handphone kita dech (kecuali jika handphone-nya bener2 mahal gila… he4x).
           6.       Hindari penggunaan handphone dari anak-anak, karena otak anak-anak dapat menyerap bahaya radiasi hanphone lebih cepat dan lebih banyak dari pada orang dewasa (dapat mencapai 2 x lipat).

Sabtu, 11 Juni 2011

Depe Operasi Keperawanan Dibayar Rp1 M?


       Dewi Perssik secara terbuka mengaku melakukan operasi selaput dara di Mesir. Ternyata, ada alasan tertentu yang membuat wanita yang lekat dengan sensasi ini melakukan operasi kontroversial tersebut. Ternyata, Depe menjalani vaginoplasti demi film barunya.

         "Awalnya, saya beri tawaran: 'Dewi mau nggak saya bayar Rp1 miliar untuk operasi keperawanan untuk film ini. Saya kira Dewi nggak mau, tapi dia malah menyanggupi dengan berdiri dan menyalami saya. Dia bilang: 'Ya, saya mau, demi profesional diri saya sebagai bintang film," kata KK Dheraj, produser film Dewi kepada

        Dheraj mengaku terkejut dengan reaksi mantan istri Saipul Jamil ini. Dia tak menduga Dewi bilang setuju secepat itu. Semula, dia menduga Depe tak akan berani melakukannya. "Dia tidak ragu atau bimbang saat ditawari operasi itu," ungkapnya.

         Ditanya soal ini, Dewi mengaku bersedia menjalani operasi itu bukan semata karena kepentingan film. Dia melakukannya untuk suaminya kelak. "Aku melakukan semua ini juga untuk suamiku nanti. Jangka panjang lah," ujarnya.

         Yang menarik, dokter bedahnya juga bukan sembarang dokter. Pemilik goyang gergaji ini memilih dokter berdasarkan dari lawan mainnya di film 'Pacar Hantu Perawan'. Mereka adalah model asal Filipina, Misa Campo, dan artis porno asal Norwegia, Vicky Vet.

Senin, 06 Juni 2011

Pada jejak dari bajak laut Blackbeard

            Dia terkenal diteror bajak laut Blackbeard pantai Carolina Utara pada abad ke 18 awal. Tapi dari 11 Juni di Museum Maritim di Beaufort, North Carolina pengunjung akan memiliki pengalaman yang kurang menakutkan. Sebuah pameran baru akan menampilkan artefak dari kapal karam dan berisi beberapa model kapal Pembalasan Ratu Anne.

        Blackbeard utama masih terletak di lepas pantai North Carolina, hampir 300 tahun setelah kandas dari Beaufort di 1718. Lokasi kapal karam ini terus menjadi misteri selama berabad-abad, sampai situs itu ditemukan pada tahun 1996 oleh Intersal, Inc

       Negara bagian North Carolina arkeolog bawah air telah melakukan penggalian ilmiah yang luas dan pemulihan di situs dan mengawasi konservasi artefak berlapiskan. Dikenal sebagai harta nasional dan terdaftar di Daftar Nasional Situs Bersejarah, Revenge situs kapal karam Anne Ratu telah menghasilkan ribuan artefak.

       Pameran baru akan fitur baru dirilis artefak kunci termasuk botol anggur utuh, kain layar, manik-manik kaca, tompions meriam, item pakaian, bagian tong dan keramik Perancis. Old favorit seperti meriam dan senjata dari tampilan sebelumnya akan tampil juga.

      Pekerjaan juga sedang-cara untuk mengambil sebuah jangkar dari kecelakaan. Direktur proyek Mark Wilde-Ramsing mengatakan jangkar adalah yang terbesar kedua di situs. Tim ini akan mencoba untuk mengangkat 4 meter panjang jangkar selama proyek yang akan berlangsung hingga 3 Juni 2011.

      Selain pameran di Museum Maritim di Beaufort, pengunjung juga dapat mengunjungi "Ayunan House" mana Blackbeard mendirikan markasnya.

Pembangkit Listrik Tenaga Matahari Ini Bekerja di Malam Hari


SEVILLE - Pembangkit listrik tenaga matahari Gemasolar memiliki keunikan tersendiri. Pasalnya, pembangkit listrik yang terletak di wilayah Spanyol selatan ini bisa menghasilkan listrik di malam hari, di mana matahari sudah lama tenggelam.

      Memiliki 2.650 panel kaca yang tersebar melingkar di wilayah seluas 185 hektar, pembangkit listrik Gemasolar tak ubahnya seperti karya seni raksasa. Panel kaca ini akan menghantarkan 95 persen radiasi matahari ke receiver raksasa yang terletak di pusat pembangkit listrik.

      Energi panas matahari yang mencapai 900 derajat Celcius itu nantinya akan digunakan untuk menghangatkan ratusan tangki, sehingga nantinya bisa menggerakkan turbin-turbin di area pembangkit listrik itu.

       Namun berbeda dengan kebanyakan pembangkit listrik, panas yang tersimpan di tangki Gemasolar bisa didistribusikan hingga lebih dari 15 jam sehari, bahkan meski tidak ada matahari. Wilayah Spanyol yang mendapat cukup banyak sinar matahari memungkinkan Gemasolar beroperasi di malam hari sehingga bisa menghasilkan produksi listrik setidaknya selama 270 hari dalam setahun. Ini berarti produksi listrik di Gemasolar tiga kali lebih banyak dibandingkan pembangkit listrik lainnya.

       Pembangkit listrik Gemasolar merupakan proyek kerjasama antara perusahaan energi Masdar dari Abu Dhabi dan firma pembangunan SENER dari Spanyol. Pembangunan fasilitas ini menghabiskan waktu dua tahun dan memaksa kedua pihak mengucurkan dana tidak kurang dari 260 juta poundsterling. Demikian seperti dilaporkan Daily Mail, Selasa (7/6/2011).

       Gemasolar diharapkan bisa memproduksi listrik hingga 110 GWh per tahun, yang notabene cukup untuk memasok listrik di 25 ribu rumah di wilayah Andalusia.

Minggu, 05 Juni 2011

Penyakit Jantung Ancam Kaum Muda

      Penyakit jantung dan pembuluh darah yang sejak tahun 1995 dinyatakan sebagai penyebab kematian utama di Indonesia kini mulai mengancam dan menyerang kaum muda.

"     Dulu penyakit jantung koroner hanya ditemukan pada penduduk berusia 45 tahun ke atas tapi menurut data di beberapa rumah sakit saat ini kasus penyakit tersebut sudah ditemukan pada orang-orang muda yang berusia antara 27 tahun hingga 32 tahun," kata Ketua II Yayasan Jantung Indonesia Laksmiati A Hanafiah di Jakarta, Selasa (31/10/06).

      Menurut Laksmiati hal itu antara lain terjadi karena peningkatan faktor resiko penyakit akibat perubahan gaya hidup remaja yang bergerak seiring berjalannya waktu dan peradaban.

       Ia menjelaskan selain membawa banyak pengaruh positif, pertumbuhan ekonomi, perkembangan sosial budaya dan teknologi juga menyebabkan perubahan yang berdampak buruk bagi kesehatan jantung seperti bertambah banyaknya konsumen rokok, narkotika dan minuman keras; menurunnya kebiasaan melakukan aktifitas fisik serta semakin tidak simbangnya pola konsumsi masyarakat.

       Kondisi itu juga tercermin pada hasil Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Tahun 2004.

     Menurut hasil survei tersebut anak-anak mulai merokok sejak umur 10 tahun dan 60 persen dari anak-anak umur 15 tahun hingga 19 tahun telah menjadi perokok aktif.

     Hasil survei yang sama juga menyebutkan bahwa hanya sembilan persen penduduk berusia 15 tahun ke atas yang melakukan olah raga untuk kesehatan.

     Sementara yang berkaitan dengan pola konsumsi, hasil survei tersebut menyebutkan bahwa hampir 99 persen penduduk Indonesia belum mengkonsumsi serat, sayur dan buah dalam jumlah cukup.

"    Anak sekarang juga lebih suka bermain `game` di depan komputer dan mengonsumsi makanan cepat saji yang kandungan kolesterol serta garamnya tinggi," ujarnya serta menambahkan kebiasaan itu memicu obesitas/kegemukan dan selanjutnya dapat meningkatkan resiko terkena penyakit jantung.

     Oleh karena itu, ia melanjutkan, Yayasan Jantung Indonesia mulai memfokuskan kegiatannya pada upaya pencegahan penyakit jantung pada remaja.

    "Perubahan gaya hidup biasanya dimulai pada usia remaja karena itu kita mulai memfokuskan kegiatan kita pada remaja," tambahnya.

    Upaya pencegahan penyakit jantung pada remaja itu, menurut dia, antara lain dilakukan melalui promosi olah raga jantung sehat serta pembinaan kepada remaja.    Ia menjelaskan pula bahwa guna lebih mensosialisasikan pola hidup sehat di kalangan remaja pihaknya akan mencanangkan "Gerakan Jantung Sehat Remaja" pada 5 November 2006 di Istora Senayan Jakarta.    Kegiatan yang akan diisi dengan penyuluhan dan aneka aktifitas fisik itu akan dihadiri oleh sekitar 8.000 remaja, siswa sekolah menengah dan anggota klub jantung sehat di wilayah DKI Jakarta dan Jabotabek.  

Teknologi KERS Dari Volvo, Bikin Irit BBM Sampai 20 Persen




Swedia - Volvo Car Corporation, Volvo Powertrain dan perusahaan komponen SKF berhasil mengembangkan teknologi pendaur ulang tenaga bernama Volvo Flywheel Kinetic Energy Recovery System (KERS).

Teknologi yang juga diaplikasi di ajang Formula 1 ini diyakini dapat menghemat konsumsi BBM sampai 20 persen. Tak hanya itu, Volvo juga mengklaim jika perangkat ini akan menaikan tenaga mobil hingga 80 dk.

Seperti perangkat KERS lainnya, sistem ini akan mendaur ulang energi saat pengereman. Sistem KERS pada Volvo dilengkapi oleh flywheel yang terbuat dari carbon fiber dan dapat berputar hingga 60.000 rpm saat mengerem.

Kemudian, energi dari flywheel (yang terdapat di roda belakang) dapat dipakai untuk berakselerasi atau menambah tenaga saat berkendara. Tenaga ini akan ditransfer pada roda belakang melalui transmisi khusus.

Yang membuatnya makin irit BBM, karena mesin bakar (bensin atau diesel) yang berfungsi untuk menggerakan roda depan akan mati saat pedal rem mulai diinjak, layaknya sistem auto stop. Mesin baru menyala ketika mobil sudah berjalan. Sehingga pembuangan energi dan BBM yang percuma saat macet dapat dikurangi.

Derek Crabb, Vice President of Powertrain Engineering Volvo Car Coroporation mengatakan bahwa sistem KERS ini relatif murah dan mudah diadaptasi pada kendaraan harian. “Asal tak ada halangan dan problem besar saat tes, dalam beberapa tahun saja KERS dapat dipakai secara umum” jelasnya.

Teknologi KERS sendiri bukanlah barang baru karena sudah diterapkan di Formula 1 dan Porsche 911 GT3 R hybrid dan Porsche 918 RSR. Tapi penerapan sistem ini pada as belakang di mobil berpenggerak roda depan diakui adalah yang pertama di dunia.

Sabtu, 04 Juni 2011

Memperingati Hari Jantung Sedunia

     Kami dari Klub Jantung Remaja Jakarta Utara memperingati hari jantung sedunia di Bunderan HI yg di dukung dari yayasan jantung indonesia.Kami peduli dengan kesehan jantung, karna jantung kita bisa hidup jagalah jantung anda jangn sampai anda mati karna jantung anda bermasalah.
     Jantung (bahasa Latin, cor) adalah sebuah rongga, rongga organ berotot yang memompa darah lewat pembuluh darah oleh kontraksi berirama yang berulang. Istilah kardiak berarti berhubungan dengan jantung, dari kata Yunani cardia untuk jantung. Jantung adalah salah satu organ manusia yang berperan dalam sistem peredaran darah.
      Jantung merupakan salah satu organ terpenting tubuh, berakibat pada kematian. Masalah pada jantung dibagi karena kegagalan organ jantung seringkali hampir menjadi dua bagian, yaitu penyakit jantung dan serangan jantung.

Penyakit Jantung

     Penyakit jantung adalah sebuah kondisi yang menyebabkan Jantung tidak dapat melaksanakan tugasnya dengan baik. Hal-hal tersebut antara lain:
Otot jantung yang lemah. Ini adalah kelainan bawaan sejak lahir. Otot jantung yang lemah membuat penderita tak dapat melakukan aktivitas yang berlebihan, karena pemaksaan kinerja jantung yang berlebihan akan menimbulkan rasa sakit di bagian dada, dan kadangkala dapat menyebabkan tubuh menjadi nampak kebiru-biruan. Penderita lemah otot jantung ini mudah pingsan.
       Adanya celah antara serambi kanan dan serambi kiri, oleh karena tidak sempurnanya pembentukan lapisan yang memisahkan antara kedua serambi saat penderita masih di dalam kandungan. Hal ini menyebabkan darah bersih dan darah kotor tercampur. Penyakit ini juga membuat penderita tidak dapat melakukan aktivitas yang berat, karena aktivitas yang berat hampir dapat dipastikan akan membuat tubuh penderita menjadi biru dan sesak napas, walaupun tidak menyebabkan rasa sakit di dada. Ada pula variasi dari penyakit ini, yakni penderitanya benar-benar hanya memiliki satu buah serambi.

Serangan Jantung

       Serangan jantung adalah sebuah kondisi yang menyebabkan jantung sama sekali tidak berfungsi. Kondisi ini biasanya terjadi mendadak, dan sering disebut gagal jantung. Penyebab gagal jantung bervariasi, namun penyebab utamanya biasanya adalah terhambatnya suplai darah ke otot-otot jantung, oleh karena pembuluh-pembuluh darah yang biasanya mengalirkan darah ke otot-otot jantung tersebut tersumbat atau mengeras, entah oleh karena lemak dan kolesterol, ataupun oleh karena zat-zat kimia seperti penggunaan obat yang berlebihan yang mengandung Phenol Propano Alanin (ppa) yang banyak ditemui dalam obat-obat seperti Decolgen, dan nikotin.
      Belakangan ini juga sering ditemukan gagal jantung mendadak ketika seseorang sedang beraktivitas, seperti yang menyerang beberapa atlet-atlet sepak bola ternama di dunia di tengah lapangan sepak bola Biasanya hal itu disebabkan oleh pemaksaan aktivitas jantung yang melebihi ambang batas, atau kurangnya pemanasan sebelum melakukan olah raga.
       Makanan juga menjadi penyebab utama terjadinya serangan jantung, terutama junk food. Para penelti dari McMaster University, Kanada, menemukan hasil bahwa orang yang banyak mengonsumsi makanan yang digoreng, cemilan bergaram, dan daging memiliki risiko serangan jantung lebih dari 35 persen lebih besar dibandingkan dengan orang yang mengonsumsi sedikit atau tidak mengonsumsinya

Penanggulangan

        Tidak ada penanggulangan yang lebih baik untuk mencegah penyakit dan serangan jantung, di samping gaya hidup sehat (seperti sering bangun lebih pagi, tidak sering tidur terlalu larut malam, dan menghindari rokok dan minuman beralkohol), pola makanan yang sehat (memperbanyak makan makanan berserat dan bersayur, serta tidak terlalu banyak makan makanan berlemak dan berkolesterol tinggi), dan olah raga yang teratur dan tidak berlebihan. Namun, ada beberapa zat yang dipercaya mampu memperkecil atau memperbesar risiko penyakit dan serangan jantung, di antara lain:
        Beberapa peneliti menyebutkan bahwa zat allicin di dalam bawang putih ternyata dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Penelitian tersebut menunjukkan bahwa oleh khasiat zat allicin, ketegangan pembuluh darah berkurang 72%
        Namun beberapa peneliti lain ada juga yang menyatakan bahwa tidak ada hubungan antara bawang putih dengan kesehatan jantung. Dalam studi yang dilakukan pada 90 perokok berbadan gemuk, para peneliti Eropa mendapati bahwa tambahan bubuk bawang putih selama 3 bulan tak memperlihatkan perubahan dalam kadar kolesterol mereka atau beberapa tanda lain risiko penyakit jantung
       Studi membuktikan bahwa mengurangi merokok tidak mengurangi risiko penyakit jantung. Untuk benar-benar mengurangi risiko penyakit jantung, seseorang harus benar-benar berhenti merokok    
       Penemuan yang diterbitkan dalam Journal of the American College of Cardiology mengungkapkan konsumsi suplemen Vitamin C dapat mengurangi risiko penyakit jantung
      Penelitian menunjukkan, mengurangi konsumsi garam dapat mengurangi risiko penyakit jantung. Konsumsi garam dapat meningkatkan tekanan darah. tidak menggunakan DHT blocker .... itu terlalu berbahaya. Pada percobaan diet rendah garam menunjukkan risiko penyakit jantung hingga 25% dan risiko serangan jantung hingga 20%
Konsumsi makanan-makanan yang dapat menjaga kesehatan jantung seperti Salmon, Tomat, Minyak Zaitun, Gandum, Almond, dan Apel

Ditemukan, 10 Planet Baru di Galaksi Bima Sakti


Sepuluh planet baru "mengambang" melalui galaksi ditemukan tim astronom internasional yang dipimpin ilmuwan Selandia Baru. Kesepuluh planet berukuran Jupiter itu merupakan penemuan baru dalam sejarah Galaksi Bima Sakti. Penemuan menggunakan perangkat lunak yang dikembangkan ilmuwan komputer Universitas Massey, Wellington, Australia.

"Mereka planet raksasa di galaksi kita, sekitar ukuran Jupiter. Ternyata selam ini kesepuluh planet tersebut berada di suatu tempat di antara kita dan bintang-bintang," kata Ian Bond, seorang Astro Fisika, belum lama ini. Planet-planet itu diyakini berjarak sekitar dua-pertiga dari pusat galaksi, berjarak sekitar 25.000 tahun cahaya.

Jika mereka terlihat dengan mata telanjang, planet-planet itu akan menjadi gelap gulita, karena mereka tidak memancarkan cahaya. Planet baru ini bisa saja dikeluarkan dari sistem surya karena pertemuan gravitasi dekat dengan planet lain atau bintang. Kemungkinan besar planet baru tumbuh dari keruntuhan bola gas dan debu, tapi tak memiliki massa untuk menyalakan bahan bakar dan menghasilkan cahaya bintang sendiri.

Temuan itu menyebabkan para peneliti beraharap planet mengambang bebas seukuran Bumi yang dapat mendukung kehidupan. Meskipun hingga saat ini kemungkinan itu kecil, planet semacam itu belum terdeteksi.

Jumat, 03 Juni 2011

Tahun Depan Indonesia Memiliki "Green Car"


Tahun depan konsep mobil murah, irit, ramah lingkungan, atau bobil hijau (green car) akan segera terwujud. Pemerintah berencana memberikan insentif berupa penghapusan pajak penjualan barang mewah atau PPnBM bagi perusahaan otomotif yang mengembangkan mobil tersebut.

"Insentif yang kami sediakan, antara lain berupa insentif (penghapusan) PPnBM (pajak penjualan barang mewah) dan ketentuan umum mengenai insentif untuk investasi yang tertuang dalam PP 62 tahun 2008i.Kami berharap tahun 2012 sudah terealisasi," kata Dirjen Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi Kementrian Perindustrian, Budi Darmadi.

Budi menambahkan, mengatakan konsep green car yang diusung Indonesia bersandar pada tujuan penghematan bahan bakar fosil dan pengurangan emisi karbon. Mobil hijau yang diusung pemerintah, lanjut dia, hanya menerapkan standar euro 2 karena kondisi bahan bakar di Indonesia.

Kendati demikian, kata Budi, mobil tersebut juga harus irit dalam penggunaan bahan bakar, dengan ketentuan setidaknya satu liter untuk jarak tempuh 20-22 kilometer. Sejauh ini, kata dia, sudah ada beberapa produsen mobil yang berminat ikut dalam pengembangan mobil tersebut, terutama dari perusahaan otomotif asal Jepang.

Ia mengaku ada juga peminat dari perusahaan otomotif asal Amerika Serikat, China, dan Korea Selatan. Namun yang serius, produsen otomotif dari Jepang.

Helm "Sejuk" untuk Kurangi Kecelakaan


Suhu di dalam helm sepeda motor dan penutup kepala seperti helm yang dipakai oleh pekerja bangunan dapat diturunkan hingga 9 derajat Celcius dengan menggunakan bahan tekstil inovatif.

Inovasi penting di bidang kesehatan dan keselamatan ini, yang merupakan hasil penelitian Dr Sinnappoo Kanesalingam dari RMIT University, akan menguntungkan orang-orang yang tinggal dan bekerja di negara-negara tropis, dengan mengurangi stres karena panas dan membuat penutup kepala lebih nyaman dipakai.

Dr Kanesalingam menemukan bahwa dengan menggunakan tekstil inovatif untuk melapisi helm sepeda motor, seperti bahan Polymeric Water Absorbent Textile (PWAT) dan Phase Change Materials (PCM), suhu di dalam helm dapat diturunkan.

"Bahan PWAT menurunkan suhu dalam helm 8 sampai 9 derajat Celcius, sedangkan PCM menurunkan suhu 3 sampai 4 derajat Celcius," katanya.

Pelapis helm berbahan tekstil ringan, tak beracun dan ramah lingkungan yang terdiri dari sisipan yang dapat diganti, yang terbuat dari PWAT atau PCM, bisa dimasukkan dalam helm tanpa mengubah desain helm yang sudah ada.

"Pelapis ini juga dapat digunakan pada helm baru dan dapat disesuaikan pemakaiannya di bidang lain seperti lokasi konstruksi, di mana helm wajib dikenakan," ujarnya.

Sejumlah besar kecelakaan sepeda motor terjadi di negara tropis, di mana sepeda motor adalah mode transportasi cepat yang terjangkau.

Dalam sebagian besar kecelakaan ini, cedera kepala adalah yang paling lazim, karena helm sepeda motor tidak dikenakan atau pengendara hanya enggan mematuhi peraturan lalu lintas.

"Di negara tropis seperti Vietnam, Singapura, Malaysia dan Indonesia, helm sering dianggap tidak nyaman dan membatasi penggunaan, jadi mencari solusi atas masalah meminimalkan cedera kepala dalam kecelakaan amatlah penting," kata Dr Kanesalingam.

Mengurangi stres karena panas dan ketidaknyamanan pemakai helm di daerah tropis diharapkan akan membantu pengendara sepeda motor untuk lebih berhati-hati, lebih berkonsentrasi di jalan dan menghindari kecelakaan. Manfaat juga akan dirasakanoleh para pekerja bangunan yang mengenakan helm di negara-negara panas seperti Australia.

"Saya berharap temuan saya membujuk para pengendara sepeda motor untuk mengenakan helm sejuk, yang pada akhirnya akan meminimalisir kecelakaan, rawat inap dan luka berat serta akan mengurangi kerugian yang ditanggung oleh masyarakat akibat kecelakaan sepeda motor," demikian Dr Kanesalingam.

Kamis, 02 Juni 2011

Masalah Pendidikan Di Indonesia


Kualitas pendidikan di Indonesia saat ini sangat memprihatinkan. Ini dibuktikan bahwa indeks pengembangan manusia Indonesia makin menurun. Kualitas pendidikan di Indonesia berada pada urutan ke-12 dari 12 negara di Asia. Indonesia memiliki daya saing yang rendah Dan masih menurut survai dari lembaga yang sama Indonesia hanya berpredikat sebagai follower bukan sebagai pemimpin teknologi dari 53 negara di dunia.

Yang kita rasakan sekarang adalah adanya ketertinggalan didalam mutu pendidikan. Baik pendidikan formal maupun informal. Pendidikan memang telah menjadi penopang dalam meningkatkan sumber daya manusia Indonesia untuk pembangunan bangsa. Oleh karena itu, kita seharusnya dapat meningkatkan sumber daya manusia Indonesia yang tidak kalah bersaing dengan sumber daya manusia di negara-negara lain. Setelah kita amati, nampak jelas bahwa masalah yang serius dalam peningkatan mutu pendidikan di Indonesia adalah rendahnya mutu pendidikan di berbagai jenjang pendidikan, baik pendidikan formal maupun informal. Dan hal itulah yang menyebabkan rendahnya mutu pendidikan yang menghambat penyediaan sumber daya menusia yang mempunyai keahlian dan keterampilan untuk memenuhi pembangunan bangsa di berbagai bidang.

Penyebab rendahnya mutu pendidikan di Indonesia antara lain adalah masalah efektifitas, efisiensi dan standardisasi pengajaran. Hal tersebut masih menjadi masalah pendidikan di Indonesia pada umumnya. Adapun permasalahan khusus dalam dunia pendidikan yaitu:

(1). Rendahnya sarana fisik,

(2). Rendahnya kualitas guru,

(3). Rendahnya kesejahteraan guru,

(4). Rendahnya prestasi siswa,

(5). Rendahnya kesempatan pemerataan pendidikan,

(6). Mahalnya biaya pendidikan.

* Rendahnya Kualitas Sarana Fisik

Untuk sarana fisik misalnya, banyak sekali sekolah dan perguruan tinggi kita yang gedungnya rusak, kepemilikan dan penggunaan media belajar rendah, buku perpustakaan tidak lengkap. Sementara laboratorium tidak standar, pemakaian teknologi informasi tidak memadai dan sebagainya. Bahkan masih banyak sekolah yang tidak memiliki gedung sendiri, tidak memiliki perpustakaan, tidak memiliki laboratorium dan sebagainya.

* Rendahnya Kualitas Guru

Keadaan guru di Indonesia juga amat memprihatinkan. Kebanyakan guru belum memiliki profesionalisme yang memadai untuk menjalankan tugasny. Bukan itu saja, sebagian guru di Indonesia bahkan dinyatakan tidak layak mengajar. Kelayakan mengajar itu jelas berhubungan dengan tingkat pendidikan guru itu sendiri. Data Balitbang Depdiknas (1998) menunjukkan dari sekitar 1,2 juta guru SD/MI hanya 13,8% yang berpendidikan diploma D2-Kependidikan ke atas. Selain itu, dari sekitar 680.000 guru SLTP/MTs baru 38,8% yang berpendidikan diploma D3-Kependidikan ke atas. Di tingkat sekolah menengah, dari 337.503 guru, baru 57,8% yang memiliki pendidikan S1 ke atas. Di tingkat pendidikan tinggi, dari 181.544 dosen, baru 18,86% yang berpendidikan S2 ke atas (3,48% berpendidikan S3). Walaupun guru dan pengajar bukan satu-satunya faktor penentu keberhasilan pendidikan tetapi, pengajaran merupakan titik sentral pendidikan dan kualifikasi, sebagai cermin kualitas, tenaga pengajar memberikan andil sangat besar pada kualitas pendidikan yang menjadi tanggung jawabnya.* Rendahnya Kesejahteraan Guru

Rendahnya kesejahteraan guru mempunyai peran dalam membuat rendahnya kualitas pendidikan Indonesia. idealnya seorang guru menerima gaji bulanan serbesar Rp 3 juta rupiah. Sekarang, pendapatan rata-rata guru PNS per bulan sebesar Rp 1,5 juta. guru bantu Rp, 460 ribu, dan guru honorer di sekolah swasta rata-rata Rp 10 ribu per jam. Dengan pendapatan seperti itu, terang saja, banyak guru terpaksa melakukan pekerjaan sampingan. Ada yang mengajar lagi di sekolah lain, memberi les pada sore hari, menjadi tukang ojek, pedagang mie rebus, pedagang buku/LKS, pedagang pulsa ponsel.

* Rendahnya Prestasi Siswa

Dengan keadaan yang demikian itu (rendahnya sarana fisik, kualitas guru, dan kesejahteraan guru) pencapaian prestasi siswa pun menjadi tidak memuaskan. Sebagai misal pencapaian prestasi fisika dan matematika siswa Indonesia di dunia internasional sangat rendah.Anak-anak Indonesia ternyata hanya mampu menguasai 30% dari materi bacaan dan ternyata mereka sulit sekali menjawab soal-soal berbentuk uraian yang memerlukan penalaran. Hal ini mungkin karena mereka sangat terbiasa menghafal dan mengerjakan soal pilihan ganda.

* Kurangnya Pemerataan Kesempatan Pendidikan

Sementara itu layanan pendidikan usia dini masih sangat terbatas. Kegagalan pembinaan dalam usia dini nantinya tentu akan menghambat pengembangan sumber daya manusia secara keseluruhan. Oleh karena itu diperlukan kebijakan dan strategi pemerataan pendidikan yang tepat untuk mengatasi masalah ketidakmerataan tersebut.

* Mahalnya Biaya Pendidikan

Pendidikan bermutu itu mahal. Kalimat ini sering muncul untuk menjustifikasi mahalnya biaya yang harus dikeluarkan masyarakat untuk mengenyam bangku pendidikan. Mahalnya biaya pendidikan dari Taman Kanak-Kanak (TK) hingga Perguruan Tinggi (PT) membuat masyarakat miskin tidak memiliki pilihan lain kecuali tidak bersekolah. Orang miskin tidak boleh sekolah. Pendidikan berkualitas memang tidak mungkin murah, atau tepatnya, tidak harus murah atau gratis. Tetapi persoalannya siapa yang seharusnya membayarnya? Pemerintahlah sebenarnya yang berkewajiban untuk menjamin setiap warganya memperoleh pendidikan dan menjamin akses masyarakat bawah untuk mendapatkan pendidikan bermutu. Akan tetapi, kenyataannya Pemerintah justru ingin berkilah dari tanggung jawab. Padahal keterbatasan dana tidak dapat dijadikan alasan bagi Pemerintah untuk ‘cuci tangan’.

Wisata Pesisir : 12 Tujuan Wisata Jakarta Utara


Jakarta Utara, yang menjadi satu-satunya wilayah kota yang memiliki garis pantai sepanjang 32 kilometer di DKI Jakarta, mempunyai 12 tempat tujuan wisata. Namun, dari 12 lokasi wisata itu, belum semuanya terawat baik dan dikenal, bahkan oleh warga Jakarta sendiri.

Ke-12 tempat tujuan wisata itu adalah Pelabuhan Sunda Kelapa, Masjid dan makam Luar Batang, Pusat Grosir Manggadua, Taman Margasatwa Muara Angke, Pusat Perikanan Muara Angke, Taman Impian Jaya Ancol, Olahraga Air Bahtera Jaya, Stasiun KA Tanjung Priok, Masjid Jakarta Islamic Center, Gereja di Kampung Tugu, Museum Bahari, dan Pusat Kuliner Kelapa Gading.

Untuk memopulerkan wisata pesisir itu, sekitar 300 warga Kelurahan Rawabadak Utara dan Lagoa, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, melakukan studi wisata dan tur motor ke enam lokasi wisata pesisir.

Mereka mengunjungi wisata rohani dan sejarah, yakni Masjid Al Alam dan Rumah Si Pitung di kawasan Marunda, Gereja Tugu, Islamic Center, Pelabuhan Sunda Kelapa dan Galangan VOC, serta Pasar Ikan Muara Angke.

”Warga diajak untuk berkunjung ke wisata pesisir yang ada di Jakarta Utara agar mereka mengenal tempat wisata di daerahnya. Diharapkan, mereka juga akan mempromosikan kawasan wisata ini kepada warga Jakarta lainnya,” kata Wali Kota Jakarta Utara Bambang Sugiyono ketika melepas keberangkatan rombongan warga di dua kelurahan, yakni Kelurahan Rawa Badak Utara dan Kelurahan Lagoa, Minggu (18/10) pagi.

Selain itu, Bambang juga berharap bahwa dengan kunjungan ini akan muncul ide-ide kreatif dan sumbang saran untuk mengembangkan kawasan wisata ini.

”Masih ada kawasan wisata yang belum tertata rapi dan butuh perawatan,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Bambang juga mengimbau camat dan lurah di Jakarta Utara untuk ikut mempromosikan lokasi wisata pesisir. Caranya dengan menggelar acara serupa.

Jika warga Jakarta Utara mengenal dan mencintai ke-12 wisata pesisir itu, tempat wisata itu akan populer. Diharapkan, baik warga Jakarta maupun warga luar Jakarta yang datang lebih banyak. Peningkatan kunjungan wisatawan itu tentu akan meningkatkan kesejahteraan warga Jakarta Utara.

”Oleh karena itu, campur tangan lurah dan camat untuk memopulerkan kawasan ini sangat penting. Jika ada lurah yang tidak peduli pada lokasi wisata ini, akan saya tegur,” ujarnya.

Ratusan warga Kelurahan Rawabadak Utara dan Lagoa itu menggunakan lima bus pariwisata dan puluhan kendaraan roda empat dan motor. Acara ini didanai secara swadaya oleh warga, lurah, dewan kelurahan setempat, dan donatur.

Dalam studi wisata ini, panitia dari Kelurahan Rawabadak Utara, Koja, memberikan hadiah bagi peserta studi wisata yang bisa menjawab pertanyaan soal wisata pesisir sepanjang perjalanan. Peserta studi wisata terdiri atas ketua RT dan RW, PKK, karang taruna, dan aparat kelurahan. Hadiahnya berupa televisi, kipas angin, dispenser, dan kaus.

Sementara itu tur konvoi motor yang dikuti 150 warga Lagoa ini berkeliling ke 12 tempat tujuan wisata dengan membawa atribut bendera dan spanduk yang di antaranya bertuliskan ”kita sukseskan wisata pesisir dan rohani milik Jakarta Utara”. Ada juga spanduk yang berbunyi ”lebih baik berwisata di tempat sendiri”, ”murah dan meriah cuma berwisata ke 12 destinasi”.

”Dengan kampanye seperti ini, diharapkan peserta terus menginformasikan ke masyarakat tentang keberadaan lokasi wisata,” ujar Soni (25), Sekretaris Masyarakat Pantai Utara (Matra) yang bersama 50 anggotanya ikut dalam konvoi motor.